Penggunaan Virtual Account

Kami beritahukan kepada Bapak/Ibu Orang Tua Siswa SMK Bhakti Anindya bahwa pembayaran uang sekolah sudah dapat dilakukan melalui Virtual Account BTN. Adapun tata cara pembayaran sebagai berikut:

Setor Tunai Melalui Teller Bank BTN (Setoran Langsung)

  1. Pilih Slip Setoran Jasa (Slip warna biru) atau tanyakan kepada petugas.
  2. Pada Slip Setoran tuliskan nama siswa. Contoh: Indri Ramandhanty
  3. Pada kolom nomor pelanggan masukkan Nomor Pembayaran. Contoh: 9 1696 YYY 0000XXXXXXX
    • YYY = Kode Jenis Pembayaran, kode jenis pembayaran:
      • 931 = UTS/UAS
      • 906 = Uang SPP + Life Skill Training
      • 983 = Prakerin
      • 962 = Daftar Ulang
      • 943 = Uang Registrasi
      • 932 = UAN
    • XXXXXXX = Nomor Induk Siswa (NIS)

Form Setor Tunai SMK Bhakti Anindya Tangerang

ATM Bank BTN

  1. Masukkan kartu ATM
  2. Pilih menu Pembayaran
  3. Pilih menu Multipayment
  4. Pilih menu Virtual Account
  5. Masukkan No. Pembayaran. Contoh: 9 1696 YYY 0000XXXXXXX
  6. Setelah itu tekan tombol Benar
  7. Layar ATM akan menampilkan jumlah tagihan uang sekolah
  8. Akan muncul konfirmasi tujuan pembayaran dan jumlah transaksi
  9. Tekan Ya jika benar dan transaksi berhasil dilakukan
  10. Simpan struk sebagai bukti pembayaran (segera fotokopi)

Kartu ATM Bank lain di mesin ATM Bank BTN

  1. Masukkan kartu ATM
  2. Pilih menu Transfer
  3. Pilih menu Transfer ke Bank BTN
  4. Masukan No. Pembayaran. Contoh: 9 1696 YYY 0000XXXXXXX
  5. Setelah tekan Benar
  6. Layar ATM akan menampilkan jumlah tagihan uang sekolah
  7. Akan muncul konfirmasi tujuan pembayaran dan jumlah transaksi
  8. Tekan Ya jika benar dan transaksi berhasil dilakukan
  9. Simpan struk sebagai bukti pembayaran (segera fotokopi)

ATM Bank lain di mesin ATM Bank lain

  1. Masukkan kartu ATM
  2. Pilih menu Transfer
  3. Pilih menu Transfer ke Bank BTN
  4. Masukan kode Bank BTN (200) diikuti No. Pembayaran. Contoh: 9 1696 YYY 0000XXXXXXX
  5. Setelah itu tekan Benar
  6. Layar ATM akan menampilkan jumlah tagihan uang sekolah
  7. Akan muncul konfirmasi tujuan pembayaran dan jumlah transaksi
  8. Tekan Ya jika benar dan transaksi berhasil dilakukan
  9. Simpan struk sebagai bukti pembayaran (segera fotokopi)
Kembali
ke Atas